Tryout.id
Jual Baju Dengan Bercak Cat, Brand Fashion Ini Diejek Netizen

Jual Baju Dengan Bercak Cat, Brand Fashion Ini Diejek Netizen

15 Okt 2020
748x
Ditulis oleh : Admin

Aghil - Salah satu Brand Fashion mewah dunia, Ralph Lauren baru-baru ini mengeluarkan produk terbarunya. Namun, bukan pujian yang didapatkan melainkan ejekan dan komentar pedas dari para warganet. Hal ini karena produk terbarunya tersebut terbilang unik dan aneh.

Produk tersebut dibanderol dengan harga USD695 atau setara Rp10,2 juta. Dengan harga tersebut, Ralph Lauren hanya menjual sepasang pakaian overall dengan berlapis cat.

Dengan harganya selangit, warganet menilai bahwa pakaian tersebut tidak sesuai dengan ekspektasi harga. Sepintas, pakaian tersebut tampak seperti pakaian yang digunakan saat mengecat rumah. Karena terlihat banyak sekali percikan cat pada pakaian tersebut. Konsep memang yang tengah diperlihatkan oleh Ralph Lauren dengan judul ‘Paint-Splatter Coverall’.

Dikutip dari laman Oddity Central, mereka menggunakan overall denim hitam dengan lapisan noda cat putih dan oranye pada pakaian tersebut. Kemudian area lutut ditampilkan dengan konsep usang. Foto-foto produk terbarunya ini ternyata menjadi viral di Twitter dan menjadi bahan cercaan para warganet.

Mereka kesal, lantaran brand asal Prancis ini meminta orang membayar dengan harga premium untuk pakaian yang mudah mereka temukan di lemari pakaian kebanyakan pelukis secara gratis.

"Melihat bahwa Ralph Lauren menjual setelan ketel uap yang dibubuhi cat seharga Rp10,2 juta. Mungkin saya akan menjual celana kerja saya, siapa pun yang tertarik, hubungi saya," tulis salah satu pengguna Twitter.

“Ayo semua pelukis dan dekorator, jual perlengkapanmu di e-bay dan raih keuntungan dari para idiot. Hore! ” komentar netizen lainnya.

Meskipun memang dibuat dari bahan berkualitas, yakni satin katun Jepang. Namun, sebagus apapun bahan kain jika ditutupi dengan percikan cat akan terlihat buruk. Mereka merasa tak pantas untuk menggunakannya.

Sebelum Ralph Lauren menciptakan karya unik seperti ini, ternyata ada yang lebih dulu melakukannya. Salah satunya adalah Nodrstrom yang menjual pakaian berlapis lumpur pada beberapa tahun silam. Ada juga pakaian asal Gucci yang menciptakan jeans bernoda rumput pada bulan lalu.

Bagaimana pandangan Anda dengan pakaian berkonsep unik ini? Setuju atau tidak?

Baca Juga:
5 Tips Mudah Agar Kamu Bisa Move On Dengan Si Doi

5 Tips Mudah Agar Kamu Bisa Move On Dengan Si Doi

Tips      

15 Okt 2020 | 779


Aghil - Putus cinta memang menyakitkan. Namun perlu diingat, bahwa putus cinta bukan akhir dari segalanya. Mungkin memang dia bukan sosok yang pantas untuk kamu kejar dan sayangi. Yuk ...

7 Pilihan Oleh-Oleh Khas Jogja yang Unik dan Otentik

7 Pilihan Oleh-Oleh Khas Jogja yang Unik dan Otentik

Wisata      

25 Mei 2022 | 291


Jogja mеmаng ѕеlаlu jadi kоtа уаng іѕtіmеwа. Kеnаngаn уаng ada dі setiap ѕudutnуа mеmіlіkі mаknа tеrѕеndіrі bаgі setiap оrаng, bаіk pelancong atau ...

Menyantap Makanan ala Eropa di Rumah, Inilah Resepnya

Menyantap Makanan ala Eropa di Rumah, Inilah Resepnya

Kuliner      

10 Mei 2022 | 331


Siapa bilang masakan ala Eropa atau Western hanya bisa disantap di restoran-restoran mahal. Anda bisa menyantap makanan enak tersebut hasil olahan sendiri di rumah bersama ...

Petingnya Mengajar Anak Mengaji Sedari Dini

Petingnya Mengajar Anak Mengaji Sedari Dini

Tips      

29 Apr 2021 | 1039


Membimbing anak belajar mengaji merupakan kewajiban bagi setiap orang tua muslim. Oleh karena itu, orang tua sebagai madrasah pertama anak-anak harus menguasai berbagaicara yang tepat untuk ...

Sudah Idealkah Berat Badan Bayi Anda?

Sudah Idealkah Berat Badan Bayi Anda?

Tips      

3 Agu 2022 | 410


Bukan saja orang dewasa yang harus mengetahui berat badan idealnya, untuk bayi juga memiliki berbagai bentuk dan ukuran. Untuk berat badan bayi ditentukan oleh faktor genetika, kesehatan ...

5 Buah Unik dari Korea Selatan, Ada yang Miliki Lima Rasa Sekaligus

5 Buah Unik dari Korea Selatan, Ada yang Miliki Lima Rasa Sekaligus

Unik      

16 Apr 2022 | 522


Korea Selatan adalah negara empat musim yang menghasilkan beragam jenis buah, sayur, dan tanaman. Salah satunya yang terpopuler ialah ginseng. Tetapi, tidak cuma ginseng yang populer dari ...

Copyright ©2024 WarungInformasi.com - All rights reserved